Menjaga Diri Saat Bekerja Merawat Orang Lain - Apa yang perlu diperhatikan oleh perawat rumah tangga agar terhindar dari cedera akibat kerja?

Sumber gambar:Situs Hak dan Kepentingan Kerja bagi Orang Asing

Perawat rumah tangga adalah pelaku utama yang merawat orang tua di rumah, bertugas membantu memindahkan orang tua atau disabilitas dari ranjang, kursi roda dan kamar mandi, sehingga otot lurik pada bagian kepala, leher, pinggang, punggung dan lainnya kerap kali mengalami cedera.

Menopang beban jangan hanya memakai otot pinggang

•Lutut dapat ditekuk, posisi badan agak diturunkan menggunakan kekuatan otot pinggul dan kaki untuk membantu memindahkan beban

•Jika perlu membungkuk, maka gunakan satu tangan untuk menopang beban badan, agar pinggang tidak menopang beban secara berlebihan

Manfaatkan alat pelindung atau alat bantu

•Dapat menggunakan alat pelindung seperti korset pinggang, penyangga pergelangan tangan dan lainnya untuk mengurangi risiko cedera.

•Bisa menggunakan alat bantu seperti papan transfer, sabuk transfer yang berfungsi memudahkan pemindahan pasien.

Berolahraga secara teratur

•Membiasakan diri berolahraga, melatih otot tubuh menjadi lebih kuat supaya dapat melindungi tulang dan persendian serta mengurangi rasa ngilu dan sakit.

Sumber Artikel:Situs Hak dan Kepentingan Kerja bagi Orang Asing

id_IDBahasa Indonesia